Rabu, 05 Desember 2012

MUSISI BERSENJATAKAN PENA


S
eorang musisi yang hebat, dapat menciptakan sebuah karya yang hebat, dengan bakat dan gitar yang menjadi senjatanya untuk menciptakan sebuah karya. Maha karya yang hebat lahir dari perasaan dan dengan tangan yang cerdas. Gitar yang merupakan andalan seorang musisi, sama halnya dengan pena yang merupakan andalan dari seorang penulis. 
Seorang mahasiswa PKn Universitas Pendidikan Indonesia yang lahir di Garut ini, bisa di bilang seorang penulis yang memliki ketekunan dan tekad yang luar biasa di dunia karya tulis. Sifatnya yang ramah, baik, mudah bergaul dengan siapapun, dan pengetahuannya yang luas menjadikannya banyak disukai oleh teman-temanya. Itulah dia Alam Alisyahbana seorang mahasiswa sekaligus penulis muda.
Seorang mahasiswa yang telah melahirkan karya tulis yang hebat. Hingga pernah dengan tulisannya itu di muat di sebuah surat kabar yang terkenal di kota Bandung. Jelaslah, bahwa kemampuannya di dunia karya tulis tidak lagi diragukan. Tidak ada seorapun yang menampik bahwa dia adalah seorang mahasiswa yang sesungguhnya, mahasiswa dengan prestasi di dunia karya tulis yang membanggakan.
Tak ada keraguan lagi di setiap benak orang tentang kemampuannya. Setiap prestasi yang di raih oleh setiap orang pastilah tidak mudah. Karena ia harus bekerja keras dan bersaing dengan orang lain yang memiliki kemampuan yang sama, atau mungkin melebihinya untuk meraih prestasi. Tapi, apa yang membuatnya berhasil untuk meraih prestasi itu ?. jawabannya adalah terdapat pada tekad yang kuat dan keinginan yang kuat untuk meraih prestasi itu.
Kegagalan demi kegagalan pernah ia alami dan orang lain saat itu masih banyak yang meragukan kemampuannya. Tekad yang kuat, yang membuatnya pantang menyerah untuk terus berkarya di dunia karya tulis. Keinginannya yang kuat yang membuatnnya untuk tidak berhenti menulis menciptakan karya.
Karya yang hebat semata-mata lahir dari perasaan dan dengan tangan yang cerdas. Ia pintar sekali mebuat pena yang biasa, mampu menciptakan sebuah karya yang luar biasa, seakan-akan “pena itu menari-nari di atas kertas”. Jika ia terus berkarya tanpa henti, suata saat nanti ia bisa saja menjadi seorang penulis yang kemampunnya tidak hanya di akui oleh teman-temannya saja, melainkan di akui oleh seluruh orang di Indonesia. Seperti halnya seorang musisi yang  terkenal dengan karyanya di dunia musik. Alam Alisyahbana seorang mahasiswa dan penulis hebat dengan dedikasih dan komitmennya di dunia karya tulis, patut kita tiru.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar